Setiap
agama memiliki tuhannya masing – masing yang mereka percayai dan yakinkan
sebagai pemimpin dan pedoman hidup di agama mereka. Namun diantara perbedaan
tersebut, setiap umat beragama memiliki satu kesamaan yaitu mengajarkan adanya
suatu anjuran (hal – hal baik) ataupun larangan (hal –hal buruk) dan tuhan yang
menguasai alam semesta ini.
Tuhan
menciptakan manusia dengan sempurna diantara mahkluk Tuhan lainnya ( tumbuhan
atau hewan ). Manusialag yang di utus oleh Tuhan untuk memelihara alam ini
dengan memberikan akal dan fikiran terhadap manusia. Hubungan Tuhan dengan
manusia tidak bisa di simbolkan dengan apapun. Tuhan adalah tempat manusia
mengadu keluh kesah hidunya di dunia ini dan Tuhan juga tempat memnta dan
memohon pertolongan.
Dimana manusia berada disanalah Tuhan
juga berada. Tuhan tidak pernah tidur ataupun istirahat, Tuhan juga mengetahui
semua apa yang kita lakukan dan rasakan. Tuhan juga selalu mendengar yang kita
mau dan bagi saya pribadi hanya Tuhanlah yang paling setia dialam semesta ini.
Selama manusia tersebut tetap berusaha dan berdoa untuk mendapatkan sebuah
kemungkinan tersebut.
Tuha maha adil. Dalam hidup ini ada
istilah roda kehidupan dimana setiap manusia meyakini bahwa roda tersebut akan
terus berputar. Ada diposisi bawah yang di asumsikan dengan kehidupan yang
sedang mengalami keterpurukkan serba kekurangan dan ada juga posisi diatas yang
di asumsikan dengan kehidupan yang berkecukupan dan bisa memenuhi apa yang di
inginkan. Dalam kedua posisi tersebut Tuhan selalu menguji umatNya seberapa
bersyukurnya manusia tersebut merasakan kenikmatan yang diberikan tuhan
untuknya.
Semuanya Tuhan berikan untuk kita,
tapi kadang kala manusia melupakan kenikmatan yang Tuhan berikan. Manusia hanya
banyak mengeluh, meminta dan tanpa ingat rasa bersyukur. Dalam hidup ini
Tuhanhanya menyuruh kita untuk selalu menjalankan perintahnya dan menjauhi
larangannya tetapi kita sebagai umatNya selalu melalaikannya akan tetapi itu
semua kembali lagi ke Sang Pencipta.
Namun kita tidak pernah sadar,
seberapa banyak permintaan kita selama ini. Tuhan tidak pernah mengeluh ketika
kita melalaikan kewajiban yang diberikan olehNya, Tuhan juga tidak pernah
marah, tetapi dibalik itu semua Tuhan selalu memberikan sedikit teguran atau
peringatan agar kita tidak mengulangi kesalahan yang sama. Peringatan tersebut
tidak langsung melaluiNya tetapi melalui perantara perantaranya.
Mahkluk yang diciptakan di muka bumi
ini semua pasti melalukan kesalahan dan tidak ada yang sempurna walaupun
manusia ciptaanNya yang sempurna tetapi tetap saja pasti mempunyai suatu
kesalahan karena kesempurnaan hanya milik Yang Maha Kuasa, sebab Tuhan melihat
apa yang mahkluknya tidak lihat, Tuhan mengetahui apa yang tidak di ketahui
oleh mahkluknya dan tuhan merasakan apa yang mahkluknya tidak rasakan. Maka
dari itu sebagai manusia kita wajib untuk dekat dengan Tuhan karena semua alam
semesta ini akan balik kembali kepadaNya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar